Sabtu, 19 Desember 2009

RINKASAN MATERI

Keterampilan menulis


A. Pengertian Menulis
Menulis ialah menurunkan atau melukiskan lambang-lambang grafik yang menggambarkan suatu bahasa yang dipahami oleh seseorang, sehingga orang lain dapat membaca lambang-lambang grafik tersebut kalau mereka memahami bahasa dan gambaran grafik tersebut.

B. Fungsi dan Tujuan Menulis
Fungsi utama dari tulisan ialah sebagai alat komunikasi yang tidak langsung.Menulis dalam hal pendidikan memudahkan para pelajar berfikir, dapat menolong kita berfikir secara kritis, memudahkan kita merasakan dan menikmati hubungan-hubungan , memperdalam daya tanggap, memecahkan masalah-masalah yang kita hadapi, menyusun urutan bagi pengalaman serta membantu menjelaskan pikiran-pikiran kita.

Tujuan menulis yaitu
a. Assigment purpose (tujuan penugasan)
Penulis menulis sesuatu karena ditugaskan, bukan atas kemauan sendiri.
b. Altrusitic purpose (tujuan altruistik)
Penulis bertujuan untuk menyenangkan para pembaca, menghindarkan kedukaan para pembaca, ingin menolong para pembaca memahami, menghargai perasaan dan penalarannya, ingin membuat hidup para pembaca lebih mudah dan menyenangkan dengan karyanya.
c. Persusive purpose (tujuan persuasif)
Tulisan yang bertujuan meyakinkan para pembaca akan kebenaran gagasan yang diutarakan.
d. Informational purpose (tujuan informasional, tujuan penerangan)
Tulisan yang bertujuan memberi informasi atau keterangan/penerangan kepada para pembaca.
e. Self expressive purpose (tujuan pernyataan diri)
Tulisan yang bertujuan memperkenalkan atau menyatakan diri pengarang
kepada para pembaca.
f. Creative purpose (tujuan kreatif)
Tujuan yang melibatkan dirinya dengan keinginan mencapai norma
artistik, atau seni yang ideal, seni idaman.
g. Problem-solving purpose
Dalam tulisan ini penulis ingin memecahkan masalah yang dihadapi,
memecahkan, menjernihkan, serta meneliti secara cermat pikiran-pikiran
dan gagasan-gagasannya sendiri agar dapat mengerti dan diterima oleh
para pembaca.




C. Ragam Tulisan

1.Narasi
Narasi adalah jenis karangan yang menceritakan rangkaian peristiwa atau pengalaman berdasarkan urutan waktu (kronologis). Narasi terdiri atas
a) Narasi ekspositoris yaitu tulisan yang menginformasikan peristiwa dengan bahasa yang lugas dan konfliknya tidak terlalu kelihatan.
b) Narasi artistik atau literal.

2. Deskripsi
Deskripsi adalah jenis karangan yang melukiskan atau menggambarkan suatu objek apa adanya, sehingga pembaca ikut juga merasakan, mengalami, melihat, dan mendengar apa yang ditulis pengarang. Objek yang dilukiskan bisa manusia, alam, lingkungan sekitar kita, binatang dan sebagainya.

3. Eksposisi
Eksposisi adalah jenis karangan yang bertujuan menambah pengetahuan pembaca dengan cara memaparkan informasi secara akurat.

4. Argumentasi
Argumentasi adalah jenis karangan yang bertujuan mempengaruhi pembaca dengan bukti-bukti, alasan, atau pendapat yang kuat sehingga gagasan yang dikemukakan penulis dapat dipercaya oleh pembaca.

D. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam kegiatan tulis-menulis

1. Paragraf
Pargraf adalah seperangkat kalimat yang membahas satu topik.

a. Berdasarkan letak kalimat utamanya, paragraf dibedakan atas:
1) Paragraf deduktif adalah paragraf yang dimulai dengan kalimat
topik, kemudian diikuti dengan kalimat-kalimat penjelas.
2) Paragraf induktif adalah paragraf yang dimulai dengan mengemukakan penjelas-penjelas, kemudian diakhiri dengan kalimat topik.
3) Paragraf campuran adalah paragraf yang dimulai dengan kalimat topik dan diakhiri dengan kalimat topik.
4) Paragraf naratif/deskriptif adalah paragraph yang kalimat utamanya tersebar di seluruh kalimat.
5) Paragraf ineratif adalah paragraph yang dimulai dengan penjelasan menuju ke pernyataan umum dan diakhiri dengan penjelasan lagi.

b. Berdasarkan fungsinya, paragraf dibedakan atas:
1)Paragraf pembuka berperan sebagai pengantar untuk sampai pada masalah yang akan diuraikan.
2)Paragraf penghubung berisi inti persoalan yang akan dikemukakan.
3)Paragraf penutup berisi kesimpulan dari paragraf penghubung.



E. Langkah-langkah menyusun kerangka

a. Catat semua ide
b. Seleksi ide-ide secara tepat
c. Urutkan ide-ide secara tepat
d. Kelompokkan ide-ide yang berdekatan pada suatu kerangka karangan.
e. Langkah seleksi sudah dikerjakan.


F. Teknik Penulisan

Kemampuan menulis bisa dikembangkan dengan cara (1) sering menulis berdasarkan kegunaan spesifik, (2) memahami fakta bahwa menulis adalah memperdalam keahlian kita, (3) memperoleh pengalaman editing yang akan bermanfaat untuk pengembangan kemampuan riset dan observasi, (4) memublikasikan tulisan.

G. Tujuan Pembelajaran Menulis

Keraf mengemukakan tujuan pengajaran keterampilan menulis yaitu
1. Peserta didik mampu memilih dan menata gagasan dengan penalaran yang logis dan sistematis.
2. Peserta didik mampu menuangkan ke dalam bentuk-bentuk tuturan bahasa Indonesia sesuai dengan kaidah-kaidah bahasa Indonesia.
3. Peserta didik mampu menuliskan sesuai dengan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia yang Disempurnakan.
4. Peserta didik mampu memilih ragam bahasa Indonesia sesuai konteks komunikasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar